Teknologi yang ada saat ini memungkinkan kita untuk tetap menggelar sebuah event dan berinteraksi dengan banyak orang melalui pameran virtual. Bahkan dengan pameran virtual membuat kita lebih mudah untuk menggelar sebuah event.
Event yang kita buat bisa berskala kecil maupun besar karena pameran virtual tidak terbatas oleh ruang. Banyak perusahan-perusahaan, universitas, dan sektor lainnya yang memanfaatkan pameran virtual ini untuk tetap menyambung informasi di kala pandemi ini. Namun, setiap sesuatu datang dengan kelebihan, pasti akan ada kekurangan yang menyertai. Berikut kelebihan dan kekurangan dari pameran virtual yang perlu kita tahu.
Pada tahun 2020 lalu, Departemen Riset Statista membandingkan jumlah peserta dan biaya pendaftaran antara acara pameran virtual dan acara tatap muka. Hasilnya bahwa acara pameran virtual membebankan biaya pendaftaran yang lebih rendah dan melaporkan 34% lebih banyak pengunjung daripada acara tatap muka.
Namun, sebagian besar acara pameran virtual tidak mengenakan biaya sama sekali. Pada survey yang dilakukan oleh Event MB mengklaim bahwa 74% dari semua acara pameran virtual gratis. Artinya, siapa pun dari belahan dunia mana pun kini dapat mengakses berbagai acara pameran virtual. Dengan acara pameran virtual, mendaftar untuk sebuah acara menjadi sangat mudah, tidak perlu membeli tiket atau mengisi formulir situs web yang panjang.
Lalu bagaimana cara untuk meningkatkan jumlah pendaftaran pengunjung acara pameran virtual Anda? Anda dapat mengikuti beberapa tips berikut.
1. Pilih Waktu yang Tepat Untuk Acara Pameran Virtual Anda
Ada tiga faktor utama untuk mengatur kapan waktu yang tepat untuk menyelenggarakan acara pameran virtual yaitu hari, jam dan durasi acara pameran virtual Anda. Berdasarkan artikel Simhive sebelumnya yaitu artikel waktu yang tepat pameran virtual dan artikel durasi acara pameran virtual, menunjukkan bahwa hari terbaik untuk mengadakan acara pameran virtual adalah Senin dan Jumat. Pada artikel tersebut juga mengungkapkan bahwa Anda harus mengadakan acara Anda antara pukul 09:30 – 15:30 dengan durasi antara 2 – 4 jam. Jadi pastikan untuk memilih waktu yang tepat untuk mengadakan acara pameran virtual Anda.
2. Pertimbangkan Untuk Menambahkan Biaya Pendaftaran
Menambahkan biaya pendaftaran yang rendah sebagai bentuk simbolis dapat meningkatkan kehadiran acara Anda. Namun, perlu diingat ingat bahwa biaya pendaftaran tidak boleh terlalu tinggi.
Alasan mengapa biaya pendaftaran mengamankan kehadiran yang lebih tinggi karena secara psikologis yaitu jika seseorang harus membayar, mereka lebih berkomitmen untuk membeli dan cenderung menghabiskan lebih banyak waktu. Membayar sedikit biaya saat mendaftar akan meminimalkan ketidakhadiran dan meningkatkan jumlah peserta terdaftar yang tertarik dengan acara pameran virtual Anda.
3. Dorong Pengunjung Yang Sudah Mendaftar Untuk Mengundang Teman-Temannya
Dalam sebuah survey baru-baru ini oleh Universitas Inovasi dan Teknologi Asia Pasifik, para ilmuwan telah menemukan bahwa pengaruh sosial merupakan faktor penting terkait dengan kehadiran suatu acara.
Sama seperti dalam acara offline, pengunjung lebih cenderung menghadiri acara dengan teman-teman mereka daripada sendiri. Setelah acara selesai, pengunjung mungkin akan mendiskusikan apa yang telah mereka lihat dan dengar bersama, sehingga menghasilkan pengalaman yang lebih baik. Anda dapat membuat pengunjung pamerna virtual Anda untuk mengundang teman-teman mereka. Cara mudah untuk melakukannya adalah dengan menerapkan sistem referral. Cukup tambahkan satu pertanyaan ke formulir pendaftaran Anda di mana orang dapat memasukkan alamat email teman mereka. Cara mudah lainnya untuk menerapkan ini adalah dengan mendorong orang yang terdaftar untuk membagikan tautan ke suatu acara di media sosial.
4. Minta Pembicara Acara Untuk Mempromosikan Acara
Jika Anda memiliki pembicara ataupun sponsor untuk acara pameran virtual Anda, Anda dapat meminta mereka untuk ikut mempromosikan acara pameran virtual Anda. Anda dapat meminta mereka untuk mempromosikan acara pameran virtual Anda di profil media sosial mereka. Mengapa efektif? Anggap saja pembicara Anda dapat memiliki banyak penggemar yang ingin mendengar mereka berbicara di acara online Anda. Tentu saja hal itu akan meningkatkan tingkat kehadiran pengunjung acara pameran virtual Anda.
5. Biarkan Peserta Anda Tahu Bahwa Anda Sedang Menunggu Mereka
Anda bisa mengirimkan email pengingat bagi pengunjung acara pameran virtual Anda. Bisa jadi calon pengunjung acara pameran virtual Anda yang sudah mendaftar lupa dengan acara Anda. Sehingga tidak ada salahnya jika Anda mengirimkan email pengingat sehari sebelum acara berlangsung agar pengunjung Anda hadir. Untuk menghindari keluhan spam, buat email yang singkat namun semenarik mungkin.
6. Berikan Informasi Jumlah Pengunjung Mendaftar Di Landing Page
Orang akan cenderung mengikuti sebuah acara dengan banyak pengunjung di dalamnya. Tidak ada salahnya untuk menginfokan jumlah pendaftar saat ini pada landing page acara pameran virtual Anda. Hal ini akan mendorong seseorang untuk mendaftar ke acara pameran virtual Anda.
Meningkatkan jumlah pendaftaran pengunjung ke acara pameran virtual Anda memang bukanlah hal yang mudah. Namun tidak ada salahnya bagi Anda untuk menerapkan beberapa tips diatas. Jika Anda ingin menyelenggarakan pameran virtual, Anda dapat menggunakan salah satu plaform pameran virtual yang terkenal di Indonesia yaitu Simhive.
Tentang SimHive
SimHive merupakan platform pameran virtual dengan fitur-fitur yang mendukung agar experience Anda di 3D world menjadi senyata mungkin. Dengan menggunakan platform pameran virtual SimHive, Anda tetap dapat melaksanakan sebuah pameran virtual dengan kondisi yang mirip dengan pameran yang diadakan secara offline. Penasaran? Yuk, cek paket yang disediakan SimHive pada List Paket yang tertera atau hubungi Admin SimHive sekarang.