Pameran virtual adalah pameran yang diselenggarakan melalui media digital. Dengan konten video ataupun sekumpulan foto yang diatur sedemikian rupa, pameran virtual jadi tak kalah seru dengan acara tatap muka biasa. Malah bisa jadi pameran virtual jauh lebih atraktif dari acara tatap muka biasa. Saat ini, sejak adanya vaksinasi global, acara tatap muka mulai diadakan kembali, namun hal itu tidak menyurutkan minat penyelenggara acara untuk tetap mengadakan acara pameran virtual.
Hal ini karena banyak kelebihan dari acara pameran virtual dibandingkan dengan acara tatap muka biasa. Anda dapat mengetahui mengapa pameran virtual dapat menjadi salah satu pilihan dalam mengadakan acara pada artikel Simhive ini. Selain itu, dalam artikel ini akan dibahas mengenai beberapa jenis acara yang dapat Anda jadikan pameran virtual. Pameran virtual pun juga dapat dijadikan pelengkap acara tatap muka Anda atau yang biasa disebut acara hybrid. Berikut merupakan beberapa jenis acara yang dapat Anda jadikan pameran virtual maupun acara hybrid.
1. Konferensi
Dengan perkembangan teknologi yang semakin maju, konferensi virtual semakin banyak digunakan untuk mempertemukan orang-orang di berbagai lokasi sehingga dapat bertemu secara virtual dan melakukan bisnis. Konferensi virtual telah menjadi media yang semakin populer dan dapat diterima untuk mengembangkan dan menjangkau audiens yang lebih besar. Konferensi virtual memungkinkan peserta dari jarak jauh atau bahkan dari belahan bumi yang lain, untuk mengakses pertemuan, rapat dan acara langsung dari tempat masing-masing menggunakan komputer atau perangkat lainnya.
Konferensi virtual dapat diselenggarakan sepenuhnya secara online dimana peserta tidak perlu berkumpul di ruangan fisik yang sama. Namun juga dapat dilakukan secara hybrid dimana sebagian peserta dapat hadir secara fisik ditempat dan sebagian lainnya hadir secara online.
2. Wedding Expo
Saat ini, banyak calon pengantin yang mulai menyelenggarakan acara pernikahannya. Biasanya dalam sebuah pernikahan melibatkan banyak vendor mulai dari pemesanan tempat, katering, makeup dsb. Wedding expo akan mempermudah para mempelai untuk memilih vendor apa saja yang cocok untuk kebutuhan pernikahan mereka. Namun, saat ini jika mengadakan acara wedding expo secara tatap muka seringkali tidak memungkinkan karena adanya pembatasan pengunjung dalam acara. Sehingga salah satu solusinya adalah mengadakan wedding expo secara virtual.
Wedding expo secara virtual memungkinkan mempelai mencari katering, fotografer, event planner, desainer dan lain sebagainya. Dan juga memungkinkan para calon pengantin untuk melakukan booking secara online. Jika wedding expo diadakan secara hybrid, pengunjung virtual dapat melakukan booking secara online dan pengunjung yang ingin hadir ke acara wedding expo ditempat juga dapat melakukan booking secara langsung.
3. Konser Musik
Konser virtual adalah gelaran musik yang menggunakan perantara daring, dimana musisi dan penonton ‘bertemu’ secara tidak langsung lewat platform streaming pameran virtual. Anda dapat mengadakan acara konser secara sepenuhnya virtual dengan penonton dari rumah. Karena saat ini sudah diperbolehkan untuk mengadakan acara secara tatap muka namun terbatasnya jumlah pengunjung acara, Anda dapat mengadakan konser musik secara hybrid. Acara konser musik hybrid dimana Anda memiliki pengunjung ditempat acara dan pengunjung virtual dari rumah. Sehingga Anda dapat menjual tiket terbatas untuk pengunjung acara langsung dan tiket untuk pengunjung virtual.
4. Bursa Karir
Bursa karir virtual adalah versi online dari bursa karir fisik di mana perusahaan mencari pelamar kerja dan pencari kerja mencari kerja di perusahaan yang membuka lowongan kerja. Dengan terbatasnya jumlah pengunjung yang datang ke sebuah acara ditempat, Anda dapat mengadakan bursa karir secara virtual. Pelamar kerja dengan kualifikasi baik yang mungkin saja tidak dapat datang ke acara bursa karir offline karena masalah jarak dan biaya dapat datang ke bursa karir virtual. Sehingga perusahaan mempunyai banyak kesempatan untuk mendapatkan banyak pelamar kerja dari berbagai kualifikasi. Bursa karir virtual juga memberi perusahaan kesempatan untuk mempromosikan brand mereka ke audiens global.
5. Pameran Universitas
Universitas sering mengadakan sejumlah pameran untuk membantu calon mahasiswa mereka mendapatkan informasi mengenai universitas tersebut. Informasi tersebut dapat berupa program maupun jurusan pada universitas tersebut. Calon mahasiswa yang tidak dapat hadir ke acara pameran universitas ditempat karena masalah jarak dan biaya dapat mengunjungi acara pameran universitas virtual. Sehingga acara pameran universitas virtual ini dapat diadakan dengan sepenuhnya virtual maupun hybrid.
Anda tetap dapat mengadakan acara pameran virtual kapanpun, karena pameran virtual juga dapat menjadi pelengkap acara tatap muka. Dikarenakan keterbatasan pengunjung di tempat, Anda dapat menjadikan acara secara hybrid dimana terdapat acara secara langsung dan virtual. Jika Anda ingin menyelenggarakan pameran virtual, Anda dapat menggunakan salah satu plaform pameran virtual yang terkenal di Indonesia yaitu Simhive.
Tentang SimHive
SimHive merupakan platform pameran virtual dengan fitur-fitur yang mendukung agar experience Anda di 3D world menjadi senyata mungkin. Dengan menggunakan platform pameran virtual SimHive, Anda tetap dapat melaksanakan sebuah pameran virtual dengan kondisi yang mirip dengan pameran yang diadakan secara offline. Penasaran? Yuk, cek paket yang disediakan SimHive pada List Paket yang tertera atau hubungi Admin SimHive sekarang.