Event

FASTER 2022, Konferensi Nasional Virtual Dilengkapi Dengan Pameran Virtual Yang Diadakan Abbott Nutrition Indonesia

Abbott Indonesia mengadakan sebuah konferensi nasional secara virtual di tahun 2022 ini yaitu FASTER 2022. Abbott sendiri merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang perawatan kesehatan global yang mengerjakan riset inovatif dan menghasilkan produk untuk meningkatkan taraf kesehatan global. Acara ini diselenggarakan selama dua hari yaitu mulai tanggal 16 Februari 2022 sampai 17 Februari 2022 menggunakan platform pameran virtual, Simhive. Pengunjung dapat mengakes acara konferensi ini melalui laman website https://faster2022.vcube.co.id. Selain acara konferensi nasional, FASTER 2022 juga dilengkapi dengan pameran virtual.

FASTER 2022 mengambil tema sekaligus kepanjangan dari Focus, Agility, Speed, Teamwork, Ethics & Compliance, Resilient. Yang diharapkan perusahaan Abbott Indonesia tetap dapat berfokus, lincah, cepat, memiliki kerjasama yang baik, beretika dan patuh serta tangguh. Selain dapat mengikuti acara konferensi, peserta juga dapat mengunjungi hall pameran virtual. Di dalam hall pameran virtual juga terdapat beberapa games dan kompetisi yang seru.

Auditorium Konferensi FASTER 2022

Peserta yang sudah mendaftar pada laman website acara, akan langsung diarahkan menuju lobby pameran virtual. Di dalam lobby pameran virtual, peserta dapat memilih apakah ingin langsung mengikuti konferensi yang berada di auditorium virtual atau berjalan-jalan ke hall pameran virtual.

Di dalam auditorium pameran virtual, peserta dapat langsung mengikuti acara konferensi nasional ini dengan menekan tombol untuk masuk ke aplikasi ZOOM. Tombol ini dapat ditemukan di banner auditorium pameran virtual. Selain itu, peserta dapat melihat video teaser tentang acara ini yang terdapat di layar auditorium pameran virtual.

Di dalam hall pameran virtual, terdapat beberapa games seru yang dapat diikuti oleh peserta. Games tersebut meliputi game faster 2022, game ensure dan game pediasure. Game Faster 2022 sendiri merupakan game balap mobil dimana pemain diminta untuk menghindari beberapa penghalang. Untuk Game Ensure sendiri merupakan game berupa kuis seputar produk merek Ensure dari perusahaan Abbott. Game Pediasure juga merupakan game berupa kuis seputar produk merek Pediasure dari perusahaan Abbott. Untuk petunjuk cara memainkan masing-masing game dapat dilihat pada banner di booth game pameran virtual. Selain itu peserta juga dapat melihat peringkat dirinya berdasarkan skor yang diperoleh melalui leaderboard yang ada di booth game pameran virtual.

Selain ada beberapa games seru, ada juga kompetisi “Faster Family Competition” yaitu kompetisi foto keluarga dengan menggunakan kostum unik bertemakan lomba balap. Ada juga kompetisi karaoke “Faster Karaoke Competition”. Untuk infomasi dan detail mengenai kompetisi ini dapat dilihat pada banner dan poster di booth information center pada hall pameran virtual. Di booth information center di hall pameran virtual, peserta juga dapat melihat informasi mengenai susunan acara di hari pertama maupun kedua acara. Selain itu, peserta juga dapat melihat kontak dan informasi mengenai perusahaan Abbott di booth information center ini.

Di hall pameran virtual ini juga ada faster photobooth, dimana peserta dapat melakukan swafoto dengan background dan frame yang dapat dipilih sesuai dengan acara FASTER 2022 ini. Untuk tata cara melakukan swafoto di photobooth ini dapat dilihat pada banner di booth faster photobooth pameran virtual. Selain itu, di hall pameran virtual juga terdapat booth dari merek Ensure dan Pediasure. Pengunjung dapat melihat kontak dan informasi mengenai produk dari merek tersebut melalui banner, poster, maupun video promosi yang ada di tiap booth pameran virtual.

Acara FASTER 2022 ini merupakan inovasi terbaru dari sebuah konferensi virtual di masa pandemi saat ini. Tidak hanya dilengkapi dengan pameran virtual, namun juga dengan beberapa games yang seru serta photobooth dengan tema acara. Dengan adanya pembatasan sosial saat ini, kita masih tetap dapat berjalan-jalan seru di pameran dan mengikuti konferensi tanpa khawatir tertular virus akibat berkerumun. Jika Anda ingin mengadakan sebuah konferensi virtual dan pameran virtual lengkap dengan games-games seru serta photobooth yang menarik, Anda dapat menggunakan platform pameran virtual, Simhive!

Tentang SimHive

SimHive menghadirkan pengalaman pameran virtual terbaik! SimHive merupakan platform pameran virtual dengan fitur-fitur yang mendukung agar experience Anda di 3D world menjadi senyata mungkin. Dengan menggunakan SimHive, Anda tetap dapat melaksanakan sebuah pameran secara virtual dengan kondisi yang mirip dengan pameran yang diadakan secara offline. Penasaran? Yuk, cek paket yang disediakan SimHive pada List Paket yang tertera atau hubungi Admin SimHive sekarang. Dan dapatkan pengalaman pameran virtual terbaik dari Simhive!

Related posts
Event

Toyota Mengadakan TDCAC-17 Dalam Rangka Program Pengembangan Kreatifitas Anak

Event

Agile Teknik dan PENS Sukses Menggelar Acara AT Fest End Year 2023 Secara Hybrid

Event

Tel-U Career Days 2023 Vol 3 Sukses Diadakan Secara Hybrid Oleh Telkom University

Event

ASN Culture Fest 2023 Sukses Digelar Secara Hybrid Oleh Kementerian PANRB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WhatsApp Logo Hubungi Kami