Dalam rangka HUT emas ke-50, Petrokimia Gresik menggandeng 50 mitra binaan melalui pameran UMKM bertajuk “Mangga Hybrid Expo (MHE) 2022” di SOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur pada 29 Juni hingga 2 Juli 2022. Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tersebut sudah melalui proses kurasi dari 500 UMKM binaan Petrokimia Gresik dari berbagai sektor, mulai dari industri kreatif, fashion, jasa, kuliner, dan lain sebagainya. MHE (Mangga Hybrid Expo) 2022 adalah ajang pameran yang dilaksanakan secara offline dan online bagi Mitra Kebanggaan Petrokimia Gresik yang terpilih untuk menunjukkan produk-produk unggulan mereka. Acara pembukaan acara Mangga Hybrid Expo 2022 di hadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, Bupati Gresik Fandi Ahmad Yani serta para tamu undangan lainnya. Teknologi pameran virtual pada acara ini didukung oleh platform pameran virtual Simhive. Pendaftaran untuk acara ini sebesar Rp.50.000,- untuk pengunjung acara offline dan sebesar Rp.5.000,- untuk pengunjung pameran virtual. Pengunjung pameran virtual yang sudah mendaftarkan diri dapat mengunjungi laman website https://mhe2022.petrokimiagresik.com/.
UMKM memiliki peran strategis sebagai pilar perekonomian Indonesia yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi berbasis kerakyatan. Oleh karena itu, Petrokimia Gresik bagian dari Pupuk Indonesia dan BUMN dan pilar penggerak perekonomian berkomitmen dan perhatian terhadap UMKM melalui program Mangga atau singkatan dari Mitra Kebanggaan. Selain pameran virtual UMKM, dalam rangkaian MHE 2022 juga diselenggarakan business coaching bertema “Bringing More The Young Entrepreneurs to Strengthen of Global and Infinity Sustainable Business” dengan pembicara inspiratif yaitu Tom Liwafa (young entrepreneur) dan Irmadita Citrashanty (woman entrepreneur).
Pengunjung pameran virtual yang sudah mendaftarkan diri dan yang tidak dapat hadir secara fisik pada saat acara berlangsung dapat langsung masuk ke laman website acara diatas. Pengunjung pameran virtual yang sudah masuk ke laman website acara pameran virtual, akan diminta untuk memasukkan kode unik yang telah didapat setelah mendaftarkan diri. Setelah itu, pengunjung akan diarahkan menuju lobby pameran virtual. Di dalam lobby pameran virtual tersebut, pengunjung dapat memilih akan masuk ke auditorium pameran virtual untuk mengikuti rangkaian acara atau berjalan-jalan di hall pameran virtual.
Pada auditorium pameran virtual, pengunjung pameran virtual dapat mengikuti rangkaian acara yang disiarkan secara live. Acara dibuka dengan penampilan dari Rich Band. Kemudian acara dilanjutkan dengan penyampaian laporan ketua panitia acara HUT ke-50 Petrokimia Gresik, Bapak David Mundovi. Acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Direktur Utama Petrokimia Gresik, Bapak Dwi Satriyo Annurogo. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Direktur SDM, Tata Kelola dan Manajemen Risiko Pupuk Indonesia, Ibu Tina T Kemala Intan. Kemudian acara dilanjutkan dengan penampilan hiburan dari Franza Entertainment. Acara dilanjutkan dengan business coaching bertema “Bringing More The Young Entrepreneurs to Strengthen of Global and Infinity Sustainable Business” oleh Tom Liwafa dan Irmadita Citrashanty. Acara ditutup dengan penampilan dari penyanyi Fabio Asher.
Di hall pameran virtual, exhibitor UMKM dibagi ke dalam dua hall yaitu Hall Phonska dan Hall Urea. Di dalam Hall Phonska pameran virtual terdapat 19 UMKM yang menjadi exhibitor pameran virtual yaitu Automatic Purific Sodium Machine, BMH Collection, Batik Bangsawan Gresik, Batik Sari Kenongo, Batik Sari Warni, Biodigens, CV. Albi Sejahtera, Ecozystem, Gogori, Ifresh Hyroponic, Lele Lestari, Lisen, Madam Taart, Mitarasa, Nani’s Bordir, PT. Tiga Dewi Timur Raya, TITATO Production, UD Utomo Jaya, Vinkhreasi dan to.get.her_project. Di dalam Hall Urea pameran virtual terdapat 19 UMKM yang menjadi exhibitor pameran virtual yaitu 165 GOLD, Arofah (Busana Muslim), Avan’s Collection, Beautybae.co, Choco Baby Rent, Gisyaluna, Keraton Ternak Giri, Kerupuk Duri Bandeng, Kidang Kencana Rizki, Line Up, Makmur Amanah Sejahtera, Nizar Craft, QTA CRAFT, Shanty Kitchen, Straco Apparel, Sulley Crafty, Tanto Putra Jaya Meubel, UD Mitra dan Fahmi, UD Rumah Kreatif dan Wear Hawa.
Pengunjung pameran virtual dapat melihat informasi berbagai produk dan inovasi melalui banner, poster, maupun video promo yang disediakan tiap booth pameran virtual. Selain itu, pengunjung pameran virtual juga dapat melakukan chat dengan exhibitor booth pameran virtual selama acara berlangsung.
Di kala pandemi COVID-19 ini, MHE (Mangga Hybrid Expo) 2022 menjadi salah satu inovasi dalam mengadakan sebuah pameran. Dengan pameran virtual, pengunjung pameran virtual tidak perlu khawatir akan tertular virus akibat berkerumun. Pengunjung pameran virtual pun juga dapat berinteraksi secara online dengan bebas. Dengan pameran virtual pun, seluruh partisipan yang terlibat dalam pameran virtual tidak perlu berpanas-panasan berjalan menuju tempat pameran diadakan. Jika Anda ingin menyelenggarakan pameran virtual yang unik dan keren dengan berbagai tema sesuai keinginan Anda, Anda dapat menggunakan platform pameran virtual Simhive!
Referensi berita artikel lainnya: beritasatu.com, Mangga Hybrid Expo 2022, Petrokimia Gresik Gandeng 50 Mitra Binaan; beritajatim.com, Mangga Hybrid Expo MHE 2022 Targetkan Transaksi Rp 5 miliar Selama Pameran; radargresik.jawapos.com, PG Ciptakan Peluang Industri Kreasi Lewat Mangga Hybrid Expo 2022; gresspedia.id, PT Petrokimia Gresik Gelar Mangga Hybrid Expo 2022; antaranews.com, Petrokimia Gresik gandeng 50 UMKM binaan di Mangga Hybrid Expo 2022; rm.id, Gandeng 50 UMKM Binaan, Petrokimia Gresik Gelar Mangga Hybrid Expo 2022; jatimnow.com, FOTO: Opening Mangga Hybrid Expo Petrokimia Gresik 2022; jatimnet.com, Bantu Pemasaran Produk UMKM, Petrokimia Gelar Mangga Hybrid Expo; hortikultura.sariagri.id, Petrokimia Gresik Ciptakan Peluang Industri Kreasi di Mangga Hybrid Expo; surabaya.bisnis.com, Petrokimia Gresik Pacu Pertumbuhan UMKM Lewat Kompetisi MMBC; 1minute.id, Petrokimia Gresik Dorong Kebangkitan UMKM melalui Program Mangga Madu dan Mangga Muda 2022; jatimupdate.id, Wagub Emil Dukung BUMN untuk Terus Bermitra Dengan UMKM; beritapelabuhan.com, Tingkatkan Perekonomian, Petrokimia Gresik Dorong Geliat UMKM Melalui Pameran MHE 2022; rajawalionline.com, Dorong Kebangkitan UMKM, Petrokimia Gresik Gelar Program Berhadiah Dana Usaha 3 Miliar
Coba SimHive Sekarang!
SimHive menghadirkan pengalaman pameran virtual terbaik! SimHive merupakan platform pameran virtual dengan fitur-fitur yang mendukung agar experience Anda di 3D world menjadi senyata mungkin. Dengan menggunakan SimHive, Anda tetap dapat melaksanakan sebuah pameran secara virtual dengan kondisi yang mirip dengan pameran yang diadakan secara offline. Penasaran? Yuk, cek paket yang disediakan SimHive pada List Paket yang tertera atau hubungi Admin SimHive sekarang. Dan dapatkan pengalaman pameran virtual terbaik dari Simhive!