Bursa karier virtual secara tepat menjembatani antara pencari kerja dan perusahaan yang membuka lowongan kerja di masa pandemi COVID-19 saat ini. Jika kita ingin mengukur sebuah kesuksesan dari sebuah acara bursa karier virtual, maka data dan angka adalah teman utama kita.
Untuk membuat postingan bursa karier virtual kita lebih berwawasan, kita harus melacak KPI (Key Performance Indicator) yang mencerminkan kehadiran, keterlibatan dan aktivitas perekrutan pada saat dan setelah acara berlangsung. Kemudian, bandingkan ini dengan tujuan acara kita untuk menilai dampaknya. Kemudian, coba untuk melihat angka-angka seperti perekrut yang sudah dikonfirmasi, penawaran yang dibuat dan penawaran yang diterima untuk menentukan ROI (Return On Investment) yang mendalam.
Jadi, apa saja faktor fundamental yang harus dilacak di bursa karier virtual untuk melakukan analisis real-time dan post-event? Berikut beberapa hal yang dapat diukur untuk mengetahui kesuksesan bursa karier virtual.
Statistik Partisipasi Pencari Kerja di Bursa Karier Virtual
Peserta kita adalah sasaran utama kita. Dengan demikian, cara untuk menarik partisipasi pencari kerja adalah dengan membuat kesan pertama yang baik dan menyebarkan berita positif dari mulut ke mulut untuk memikat lebih banyak prospek. Berikut beberapa hal yang dapat diukur dari partisipasi pencari kerja.
1) Total Pendaftaran : gunakan landing page online tertentu untuk memfasilitasi pendaftaran acara yaitu sebelum tanggal bursa karier virtual yang sebenarnya dibuat. Ini sangat bermanfaat karena kita bisa mendapatkan volume pendaftaran yang lebih besar dibandingkan bursa karier offline.
Jika volume pendaftaran kita tinggi, itu berarti pemasaran pra-acara kita bekerja dengan baik. Hasilnya, kita menciptakan buzz yang tepat seputar acara di antara audiens target kita.
2) Jumlah Total Pengguna Yang Masuk : ketika bursa karier virtual kita berlangsung, traffic kehadiran pengguna akan menjadi indikator besar untuk menilai rasio pendaftar terhadap yang hadir. Karena kita sudah memiliki profil lengkap dengan resume, sehingga metrik ini mudah diukur.
3) Login Unik : untuk menghindari antara pengunjung baru dan repetitif, kita perlu melihat login unik sebagai statistik kunci.
4) Jumlah Total Kunjungan Booth : platform bursa karier virtual yang ramah pengguna akan menjadi keuntungan besar bagi pencari kerja. Acara tersebut harus menawarkan webinar dan booth yang menarik. Sehingga hal ini akan mendorong pengunjung untuk menjelajahi fitur yang ditawarkan. Hal ini termasuk ruang pameran, lowongan kerja dan chat dengan masing-masing perwakilan booth. Jika kunjungan ke booth tinggi, artinya tamu menikmati pengalaman. Hal ini membuat kita dapat meningkatkan strategi konten dan tujuan branding kita.
Statistik Partisipasi Perusahaan Perekrut
Keberhasilan bursakarier virtual tidak hanya karena statistik tamu, tetapi juga oleh perusahaan perekrutan yang hadir. Beberapa statistik penting untuk perekrut kerja yang berpartisipasi meliputi:
1) Total Kunjungan Booth : setiap perekrut ingin booth mereka menjadi yang paling menarik di acara bursa karier virtual. Dengan melacak kunjungan booth, kita dapat menilai kekuatan brand dari perusahaan perekrut dan melihat industri mana yang menarik para pencari kerja terhadap posisi yang tersedia.
2) Total Klik Tab : booth virtual yang disesuaikan dan dirancang menjadi penghubung untuk semua informasi yang relevan dengan pameran. Oleh karena itu, kita harus mengukur semua klik pengunjung pada booth apapun untuk mengidentifikasi seberapa membantu atau menginspirasi konten tersebut.
3) Klik Per Tab : jangan hanya melacak total klik per tab. Kita dapat mengukur setiap tab yang ada pada booth seperti berapa yang klik pada tab “Tentang Kami”, “Hubungi Kami”, “Galeri Foto” dan “Chat”. Cobalah untuk mengukur hal tersebut secara independen untuk melihat konten mana yang paling mempengaruhi pengunjung.
4) Total Dokumen Yang Diunduh : akan menjadi hal yang baik jika pengunjung melihat konten kita. Tetapi untuk mendapatkan hal yang lebih lengkap, kita dapat mengukur total dokumen yang diunduh per boothnya. Hal ini sebagai bukti bahwa pameran virtual mempunyai fitur berbagi informasi yang revolusioner, cepat dan ramah lingkungan.
5) Unduhan Per Dokumen : tidak semua konten akan dibuat sama. Jika kita memilih platform yang memberikan akses lebih tentang volume download per dokumen untuk setiap pameran, kita dapat dengan mudah mengidentifikasi apa yang dicari pencari kerja.
6) Total Views Video : video streamable menjadi daya tarik yang besar bagi penonton. Oleh karena itu, total views video per booth membantu menentukan dampak dari konten visual.
7) Volume Chat : booth pameran virtual dapat dilengkapi kemampuan untuk chat berbasis audio, video dan teks. Oleh karena itu, kita dapat mengukur tingkat interaksi dan mengukur frekuensi komunikasi manajer perekrut dari perusahaan dan pencari kerja yang masuk.
Statistik Traffic Auditorium Acara Rekrutmen
Yang terakhir, kita perlu mengukur traffic webinar untuk mengevaluasi seberapa baik bursa karier virtual kita sudah terhubung dengan audiens kita. Berikut beberapa hal yang dapat diukur dari traffic auditorium webinar kita.
1) Jumlah Total Peserta Seluruh Webinar : jika kita melacak partisipasi peserta webinar, maka kita dapat memantau keberhasilan acara. Hal ini memungkinkan kita untuk membandingan dengan tujuan acara kita seperti brand awareness atau aplikasi perekrut kerja dapat diterima peserta.
2) Jumlah Peserta Hadir Per Webinar : mengukur partisipasi webinar membantuk kita untuk mempersiapkan acara bursa karier virtual mendatang dengan tamu yang tepat, topik diskusi yang leih menarik dan sesi tanya jawab secara langsung.
Kesimpulan
Mengukur kinerja bursa karier offline tidak hanya sulit, tetapi juga membuka celah untuk terjadinya kesalahan. Jika kita mengukur metrik secara manual seperti penayangan video, distribusi brosur, partisipasi tanya jawab, hal itu akan sangat tidak efisien. Hal ini tidak hanya membutuhkan staf tambahan, tetapi juga membosankan, terutama selama jam acara dengan traffic yang tinggi.
Jika kita memilih bursa karier virtual, hal ini secara efektif menangani dan menyelesaikan masalah ini dengan membuat semua aktivitas di platform dapat diukur secara tepat dan secara real-time. Ini membuat ROI mudah dihitung dan analisis post-event memudahkan untuk menentukan konten yang paling berhubungan dengan audiens. Ini juga membantu kita menentukan merek perusahaan mana yang paling kuat.
Ingin kinerja pameran virtual Anda dapat lebih terukur? SimHive hadir sebagai platform pameran virtual dengan fitur-fitur yang akan mempermudah pemilik event. Penasaran? Yuk, cek paket yang disediakan SimHive pada List Paket yang tertera atau hubungi Admin SimHive sekarang.